Sabtu, 22 September 2018

Bhabinkamtibmas Polsek Monterado Himbau Stop Pungli Di Kantor Desa


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Bhabinkamtibmas desa Nek Ginap BRIPKA Dwi Arifantri, SH sampaikan himbauan Stop Pungli saat sambang ke Kantor Desa (21/09/2018).

Kali ini BRIPKA Dwi Arifantri, SH menghimbau untuk Stop praktek Pungutan Liar (Pungli) di lingkungan pemerintahan desa Nek Ginap Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang.

"Diharapkan tidak ada Pungli dalam pelayanan publik di Kantor Desa, jangan masyarakat dijadikan korban Pungli dan kita juga tidak ingin perangkat desa ada yang terjerat hukum akibat Pungli". Ucap BRIPKA Dwi Arifantri, SH.

Sementara pesan atau himbauan yang disampaikan oleh BRIPKA Dwi ini di sambut positif oleh Kepala Desa Nek Ginap bapak Martinus dan aparatur desa Nek Ginap lainnya.

Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH saat di konfirmasi mengatakan bahwa mensosialisasikan Stop Pungutan Liar yang dilakukan oleh personilnya merupakan upaya menumbuhkan semangat dan kesadaran masyarakat untuk bersama-sama mencegah praktek Pungli di tempat-tempat pelayanan publik.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar