Senin, 07 Januari 2019

Lakukan Patroli Dialogis, BRIPKA Armiantho Sisipkan Pesan Kamtibmas


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Personil Polsek Monterado BRIPKA Armiantho melaksanakan patroli dialogis malam hari dengan menyambangi warga Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang (06/01/2019).

Patroli dialogis sekaligus menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas pada warga yang ditemui, adalah upaya mencegah dan menjaga situasi keamanan di wilayah Kecamatan Monterado jelang Pemilu 2019.

Selalu menjaga situasi keamanan di lingkungan tempat tinggal masing-masing, saling menghormati atau saling toleransi antar umat beragama dan suku adalah pesan yang disampaikan BRIPKA Armiantho saat patrolinya.


Selain itu, BRIPKA Armiantho mengingatkan warga untuk tidak mudah terprovokasi dan tidak mudah menyebarluaskan informasi atau berita yang belum pasti kebenarannya.

Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH mengatakan patroli dialogis ini sangat efektif untuk menyampaikan pesan Kamtibmas dan mendapatkan informasi dari warga terkait keamanan di lingkungan masyarakat, selain itu ini juga diharapkan dapat membangun kemitraan antara masyarakat dengan Polri.

"Berbagai upaya kami selaku pihak Kepolisian lakukan untuk menjaga stabilitas keamanan menjelang Pemilu 2019 agar terwujud Pemilu yang aman, damai, dan sejuk di wilayah Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang". Terang IPTU Rismanto Ginting, SH.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar