Selasa, 14 Agustus 2018

Gerak Jalan Santai, Polsek Monterado Lakukan Pengamanan


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.co.id
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH memimpin pelaksanaan Pengamanan sepanjang rute gerak jalan santai yang diadakan oleh Panitia HUT Kemerdekaan RI ke 73 Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang (14/08/2018).

Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 73, Panitia HUT Kemerdekaan RI Kecamatan Monterado mengadakan sejumlah kegiatan lomba, salah satunya yaitu gerak jalan santai.


Dengan rute Start dari Kantor Camat Monterado, kemudian bergerak menuju pasar Monterado, kemudian berputar di taman desa Monterado dan berakhir atau Finis kembali di Kantor Camat Monterado.

Tampak sejumlah personil Polsek Monterado melakukan Pengamanan di tiap-tiap persimpangan  sepanjang rute gerakan jalan santai dengan di pimpin langsung oleh IPTU Rismanto Ginting, SH.


"Kami lakukan Pengamanan serta pengaturan lalulintas di beberapa tempat sepanjang rute gerak jalan santai agar kegiatan dapat berjalan aman dan arus lalulintas pengguna jalan lainnya tidak terganggu". Terang IPTU Rismanto Ginting, SH.

Peserta gerak jalan santai yang diikuti oleh berbagai unsur dan instansi yang ada di Kecamatan Monterado seperti Pemerintahan Kecamatan, Pemerintahan Desa, Sekolah, Puskesmas, Remaja Mesjid, BKMT Kecamatan Monterado, anggota Paskibra.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar