Sabtu, 18 Agustus 2018

Ramah Tamah Usai Upacara HUT Kemerdekaan RI Ke 73 Di Gelar Camat Monterado


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.co.id
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Camat Monterado bapak Edward Haris S.Sos menggelar ramah tamah usai pelaksanaan upacara Bendera Merah Putih dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke 73 (17/08/2018).

Bertempat di aula Kantor Camat Monterado, kegiatan ramah tamah usai upacara bendera di selenggarakan, dihadiri oleh Paskibra Kecamatan Monterado 2018 beserta para pelatih, Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH, Danramil 1202 Samalantan SERMA Pakpahan, Kepala Desa Se-Kecamatan Monterado, serta para undangan.

Dalam kesempatan tersebut Edward Haris S.Sos mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir pada upacara Bendera Merah Putih di HUT Kemerdekaan RI ke 73 Kecamatan Monterado.


"Terima kasih saya ucapkan kepada para undangan dan peserta upacara bendera yang telah hadir semoga ini dapat mempererat persatuan dan kesatuan kita serta menambah kecintaan kita pada Negara Kesatuan Republik Indonesia". Ucap Edward Haris S.Sos.

Sementara Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH dalam kata sambutannya mengucapkan selamat kepada Paskibra yang telah melaksanakan tugas pengibaran Bendera Merah Putih dengan baik.

"Kesuksesan pengibaran Bendera Merah Putih adalah kerja keras para anggota Paskibra dan para pelatih, selamat dan terima kasih saya ucapkan kepada Paskibra dan para pelatih". Ucap IPTU Rismanto Ginting, SH.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar