Senin, 29 Januari 2018

Berikan Rasa Aman, Personil Polsek Monterado Lakukan Pengamanan Hiburan Band


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.co.id
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Sebagai upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif saat adanya hiburan band di malam hari, personil Polsek Monterado melakukan Pengamanan di sekitar tempat hiburan band tersebut berlangsung  (28/01/2018).

Kegiatan hiburan band yang diadakan oleh bapak Surianto warga dusun Rasau desa Siaga Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang ini dalam rangka memeriahkan acara syukuran.

Melihat ramainya pengunjung yang datang untuk menyaksikan hiburan tersebut, Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH menurunkan sebanyak empat orang personil Polsek Monterado melakukan Pengamanan di acara tersebut.

BRIGADIR Rio Nicolas yang juga merupakan Bhabinkamtibmas desa Siaga menyempatkan diri untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada para pengunjung sebelum acara dimulai.

"Kunci pintu, jendela, matikan api kompor serta cabut listrik yang ada di rumah sebelum pergi nonton band ini. Parkirkanlah kendaraan di tempat yang aman dalam kondisi terkunci stang. Saya ingatkan juga kepada para pengunjung agar menjaga ketertiban dan keamanan saat berlangsungnya hiburan band". Himbau BRIGADIR Rio Nicolas saat di atas pentas.

Pengamanan yang dilakukan oleh personil Polsek Monterado ini mendapatkan apresiasi yang positif dari warga dan tuan rumah, "Rasa aman dapat dirasakan oleh kami tuan rumah / tuan gawai saat ada polisi yang hadir". Ungkap bapak Surianto.

Kegiatan hiburan berakhir hingga pukul 23.55 Wib, selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman dan tertib. Usai hiburan, seluruh pengunjung membubarkan diri dengan tertib kembali ke tempat tinggal masing-masing.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar