Rabu, 17 Januari 2018

Sempat Mengamuk, Akhirnya Polsek Monterado Bantu Membawa Seorang Pria Ke RSJ


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.co.id
Polda Kalbar. Polres Bengkayang - Kanit Binmas Polsek Monterado AIPTU Supani mengantarkan seorang pria warga desa Gerantung Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang yang mengalami gangguan jiwa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Provinsi untuk menjalani perawatan (15/01/2018).

Karena mengamuk tanpa sebab dirumahnya dan dirasakan cukup meresahkan warga setempat, seorang warga dusun Tauladan desa Gerantung Kecamatan Monterado berinisial BR (35) akhirnya di bawa ke RSJ.

Pihak keluarga mengatakan bahwa BR pernah memiliki riwayat di rawat di Rumah Sakit Jiwa pada tahun lalu, setelah diijinkan pulang oleh tim medis akhirnya BR pulang ke rumahnya.

Setelah Kanit Binmas Polsek Monterado AIPTU Supani dan Bhabinkamtibmas desa Gerantung BRIGADIR Romi Marliansyah berkoordinasi dengan pihak keluarga BR dan Ketua RT setempat, akhirnya sepakat untuk membawanya ke Rumah Sakit Jiwa Provinsi yang berada di Kota Singkawang untuk menjalani perawatan.

"Kami dari Polsek Monterado hanya mencoba membantu warga yang memerlukan bantuan kami, terima kasih kepada pihak yang telah ikut membatu kami tadi, sehingga proses mengamankan BR berjalan aman". Tutur AIPTU Supani saat di konfirmasi.

Setibanya di Rumah Sakit Jiwa, BR langsung di tangani oleh tim medis di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) untuk menjalani pemeriksaan kesehatan jiwanya.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar