Senin, 01 Juli 2019

Berikan Rasa Aman Pada Masyarakat, Polsek Monterado Lakukan Patroli Dialogis


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Sejumlah upaya terus dilaksanakan oleh Polsek Monterado dalam menciptakan dan memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat.

Salah satunya yaitu melaksanakan kegiatan patroli rutin dengan cara dialogis kepada setiap warga yang dijumpai seperti yang dilakukan oleh Sabhara Polsek Monterado Bripka Hidayat dan Bripka Hendrikus (30/06).

Tujuan patroli dialogis salah satunya untuk mewujudkan kehadiran Polisi berseragam di tengah tengah masyarakat agar dapat menyerap informasi dari masyarakat maupun menyampaikan pesan kepada masyarakat.


Selain itu, patroli yang dilakukan secara rutin oleh personil Sabhara Polsek Monterado ini bertujuan mencegah terjadinya niat pelaku kejahatan dan meniadakan kesempatan baginya untuk bertindak.

Dalam kesempatan tersebut personil Polsek Monterado Bripka Hidayat dan Bripka Hendrikus tidak lupa menyampaikan himbauan dan pesan Kamtibmas kepada warga untuk tetap menjaga dan waspada terhadap kejahatan di lingkungan masing-masing.

"Patroli merupakan salah satu kegiatan preventif yang dilakukan Polsek Monterado dalam mewujudkan dan menciptakan kondusifitas Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas)" Ungkap Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH saat di konfirmasi.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar