Senin, 10 Desember 2018

Dengan Door To Door System (DDS) Polsek Monterado Ciptakan Keamanan


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Melaksanakan Door To Door System (DDS) ke rumah warga desa binaan, merupakan salah satu tugas personel Bhabinkamtibmas.

Seperti yang dilakukan oleh BRIPKA Dwi Arifantri, SH selaku Bhabinkamtibmas desa Nek Ginap Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang hari ini dengan menyambangi sejumlah warga desa binaannya (09/12/2018).


Dengan melakukan kegiatan DDS tersebut, BRIPKA Dwi Arifantri, SH berharap dapat menciptakan keamanan dengan kehadiran personel Polri di tengah masyarakat serta menambah kepercayaan masyarakat terhadap Polri.

"Giat ini rutin dilakukan oleh Bhabinkamtibmas untuk mendekatkan diri pada masyarakat, dengan adanya kegiatan DDS bisa menyerap informasi dan keluhan yang ada di masyarakat terkait Kamtibmas". Terang Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH saat di konfirmasi.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar