Senin, 05 Agustus 2019

Ciptakan Rasa Aman Jemaat Gereja Yang Beribadah, Polsek Monterado Berikan Pengamanan



Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Pengamanan rumah ibadah menjadi kegiatan rutin Polsek Monterado dalam menciptakan suasana kondusif saat ibadah (04/08).

Kali ini di bawah pimpinan Kanit Sabhara Polsek Monterado Bripka Hidayat melaksanakan Pengamanan di Gereja Santo Mikael desa Monterado Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang.

Berkoordinasi dengan pihak pengurus Gereja selalu dilakukan oleh personil yang melaksanakan Pengamanan, hal tersebut dilakukan untuk membangun sinergitas dalam memelihara kondusifitas.

Keamanan barang bawaan jemaat seperti kendaraan yang terparkir menjadi salah satu sasaran dalam Pengamanan yang dilakukan personil Polsek Monterado setiap Pengamanan di tempat ibadah.

Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH saat di konfirmasi mengatakan kegiatan Pengamanan ibadah Gereja dilakukan setiap hari minggu di setiap Gereja yang ada di Kecamatan Monterado.

"Kami ingin jemaat yang beribadah merasa tenang dengan adanya personil yang melakukan Pengamanan, selain itu keamanan barang bawaan jemaat Gereja yang beribadah juga menjadi salah satu prioritas dalam Pengamanan". Ungkap IPTU Rismanto Ginting, SH.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar