Rabu, 20 Maret 2019

Peduli Anak, Bripka Armiantho Nasehati Siswa-siswi SD


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Melaksanakan sambang merupakan kegiatan rutin personil Bhabinkamtibmas Polsek Monterado untuk memelihara situasi kondusif di wilayah desa binaannya.

Begitu halnya dengan Bhabinkamtibmas desa Beringin Baru Bripka Armiantho yang mana di sela-sela melaksanakan sambang, ia menyempatkan diri untuk menyapa siswa-siswi SD Negeri 5 Monterado di jam istirahat sekolah.

Bripka Armiantho juga menyampaikan nasehat kepada para siswa-siswi agar berhati-hati saat pulang sekolah dan menyeberang jalan, tidak jajan sembarangan (19/03).


Selain itu, Bripka Armiantho juga menyampaikan harus rajin belajar, patuh kepada orang tua, waspada terhadap orang yang tidak di kenal, serta saling menghargai sesama teman.

Saat ditemui, Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh personilnya tersebut.

"Kepedulian pada anak-anak harus menjadi perhatian utama para orang tua agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi pada anak-anak". Ucap IPTU Rismanto Ginting, SH.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar