Kamis, 21 Maret 2019

Saat Kampanye Caleg, Polsek Monterado Pastikan Kamtibmas Lewat Pengamanan


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Seluruh rangkaian kegiatan kampanye dialogis Calon Legislatif (Caleg) di wilayah Kecamatan Monterado dilakukan Pengamanan oleh personil Polsek Monterado (20/03).

Hari ini, Caleg DPR RI yang di usung Partai Gerindra dengan Nomor Urut 2 Ir. Yosid. T dan Caleg DPRD Kabupaten Bengkayang Nomor Urut 2 Hj. Nur Indrawati, SH melakukan kampanye dialogis di desa Monterado dan desa Beringin Baru.

Sejumlah warga desa dan tim menghadiri kampanye dialogis kedua Caleg yang pelaksanaannya dilakukan di tempat dan waktu yang bergantian.


Untuk memastikan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) selama kegiatan kampanye para Caleg berlangsung, sejumlah personil Polsek Monterado melakukan Pengamanan.

Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH saat di konfirmasi bahwa selama kampanye yang dilakukan para Caleg di wilayah hukumnya selalu diberikan Pengamanan oleh pihaknya.

IPTU Rismanto Ginting, SH menambahkan, pihaknya juga berkoordinasi dengan Panwaslu Kecamatan dan tim kampanye untuk menjaga situasi aman dan tertib selama kegiatan berlangsung.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar