Sabtu, 16 Maret 2019

Polsek Monterado Lakukan Patroli Dialogis Wujudkan Wilayah Aman Jelang Pemilu 2019


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Untuk memelihara situasi Kamtibmas menjelang Pemilu 2019, Kepala Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (KA SPKT) Sektor Monterado Bripka Kalba Riandi melaksanakan patroli (14/03).

Kegiatan ini rutin dilakukan oleh Polsek Monterado dengan menyasar sejumlah tempat rawan kejahatan maupun pemukiman warga guna cegah gangguan keamanan.

Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH mengatakan bahwa patroli ini sebagai bentuk pemeliharaan keamanan wilayah Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang khususnya menjelang Pemilu 2019.


"Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan Pemilu 2019 yang aman dan damai dengan tidak mengedepankan emosi saat memperoleh informasi yang provokatif yang belum pasti kebenarannya". Tegas IPTU Rismanto Ginting, SH.

Kepada warga yang dijumpai, Bripka Kalba Riandi menghimbau agar meningkatkan kewaspadaan berbagai aksi kejahatan yang mungkin bisa terjadi pada siang maupun malam hari serta bijak dalam menyikapi isu yang beredar di berbagai media yang belum pasti kebenarannya.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar