Rabu, 20 Maret 2019

Polsek Monterado Berikan Pengamanan Saat Kampanye


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Sebanyak 5 personil Polsek Monterado melaksanakan Pengamanan kampanye dialogis Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Bengkayang Dapil 4 Nomor Urut 5 Antonius (19/03).

Kampanye dialogis Caleg DPRD Kabupaten Bengkayang yang di usung Partai Gerindra ini dilakukan di halaman rumah Sarmun salah satu warga desa Goa Boma Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang.

Dihadiri kurang lebih 250 simpatisan dan warga sekitar, kampanye dialogis di jaga 5 personil Polsek Monterado yang di pimpin oleh Kanit Intelkam Polsek Monterado Bripka Rustandi.


Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH mengatakan, Pengamanan dilakukan dalam upaya memelihara situasi Kamtibmas diwilayahnya khusus pada saat pelaksanaan kampanye dialogis yang dilakukan oleh Caleg.

"Pengamanan yang dilakukan selama kampanye dialogis Caleg di desa Goa Boma berlangsung tertib. Untuk menciptakan kondusifitas selama kegiatan berlangsung, selain melakukan Pengamanan, Polsek Monterado juga melakukan koordinasi dengan pihak terkait seperti Panwaslu Kecamatan dan tim kampanye". Terang IPTU Rismanto Ginting, SH.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar