Sabtu, 24 November 2018

AIPTU Supani Sampaikan Pesan Kamtibmas Saat Acara Maulid Nabi Muhammad SAW


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.com
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Kanit Binmas Polsek Monterado AIPTU Supani yang mewakili Kapolsek Monterado saat menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul awal 1440 H / 2018 M sampaikan pesan Kamtibmas (23/11/2018).

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan di Mesjid Raya Rahmatullah desa Monterado Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang.


Hadir dalam acara tersebut yaitu Kepala KUA Kecamatan Monterado bapak Gustian, Ketua PHBI Kecamatan Monterado bapak Anfarudin, S.Pd, Ketua Pengurus Mesjid Raya Rahmatullah bapak Firdaus, Kanit Binmas Polsek Monterado AIPTU Supani, Kasi Trantib Kecamatan Monterado bapak Pauhir, SH, Penceramah bapak Drs. H. Rabuli H. Sadul, MSi, serta sejumlah Tokoh-tokoh penting dan jemaah muslim Kecamatan Monterado.

Saat berikan kata sambutan, AIPTU Supani mengajak masyarakat Kecamatan Monterado untuk mempertebal keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Kuasa.


Terkait tahapan Pemilu 2019 yang sedang berlangsung, AIPTU Supani mengajak masyarakat untuk bersama menjaga situasi keamanan tetap kondusif hingga terwujud Pemilu 2019 yang aman, damai, dan sejuk di wilayah Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang.

Acara dilanjutkan dengan mendengarkan tausiyah atau ceramah yang disampaikan oleh bapak Drs. H. Rabuli H. Sadul, MSi dengan tema "Kita Wujudkan Jalinan Ukhuwah Islamiyah dan Menuju Masyarakat Yang Tenteram".

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar