Rabu, 13 September 2017

Polisi Sahabat Anak, Kapolsek Monterado Sambangi PAUD


Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.co.id
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Kepala Kepolisian Sektor Monterado terus berupaya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat hingga kekalangan anak-anak untuk menanamkan kecintaan anak-anak kepada Polisi dengan program yang dikenal dengan Polisi Sahabat Anak.

Saat proses belajar mengajar berlangsung, para pengajar dan siswa PAUD Cahaya Baru yang berada di desa Jahandung Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang dikejutkan dengan kehadiran Kapolsek Monterado bapak IPTU Rismanto Ginting, SH yang didampingi oleh Bhabinkamtibmas desa Jahandung bapak BRIPKA Suprianus (13/09/2017).

Kedatangan Polisi berseragam sesaat mengejutkan para guru PAUD yang ada saat itu seperti ibu Mariani Anggun, ibu Berta, dan ibu Ernawati serta 25 anak-anak PAUD. Namun hal itu tidak lama, setelah bapak BRIPKA Suprianus menjelaskan maksud dan tujuan kedatangannya dan setelah Kapolsek Monterado mengajak anak-anak PAUD berkomunikasi hingga suasana pun langsung mencair.

Dengan didampingi guru PAUD Cahaya Baru desa Jahandung, bapak IPTU Rismanto Ginting, SH mencoba mendekatkan diri kepada anak-anak PAUD tersebut, sekaligus menjelaskan kepada mereka tentang tugas-tugas Polisi sebagai pelindung masyarakat, hal tersebut dilakukan bapak IPTU Rismanto Ginting, SH sambil bermain dengan anak-anak PAUD  dan dengan menggunakan bahasa yang sederhana agar mudah di mengerti oleh anak-anak PAUD.

Cara yang dilakukan oleh Kapolsek Monterado ini cukup ampuh untuk menghilangkan sedikit demi sedikit rasa takut anak-anak PAUD apabila bertemu dengan Polisi berseragam. Dulu sosok seorang Polisi adalah sosok yang menakutkan bagi anak-anak usia dini, di tambah lagi terkadang kita mendengar orang tua yang menakut-nakuti anaknya yang nakal dengan menyebutkan sosok Polisi.


Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan program Polisi Sahabat Anak yang ia lakukan ini bertujuan untuk menanamkan kecintaan anak-anak kepada Polisi sejak dini. Selain itu dengan ditanamkan sejak dini, diharapkan para siswa ini kelak kalau sudah dewasa bisa lebih disiplin dan mematuhi segala peraturan perundang-undangan.

"Kita berharap di masa mendatang, anak-anak ini dapat menjadi generasi yang lebih baik dan patuh hukum, dengan sedikit pesan-pesan positif yang kita sampaikan pada mereka tadi, semoga dipahami oleh mereka dan menjadi sedikit bekal bagi mereka sebagai generasi penerus bangsa". Ungkap Kapolsek Monterado saat ditemui di ruang kerjanya.

Kegiatan sambang dalam program Polisi Sahabat Anak ini berlangsung dengan lancar dan ceria hingga akhir kegiatan, Keakraban anak-anak juga terlihat jelas, ketika Kapolsek Monterado dan Bhabinkamtibmas desa Jahandung ini   mengajak anak-anak PAUD tersebut beryanyi.

Penulis   : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar