Senin, 04 September 2017

Polsek Monterado Lakukan Pengamanan Kegiatan Pengendalian HIV / AIDS di Kecamatan Monterado



Tribratanewspolsekmonterado.blogspot.co.id
Polda Kalbar, Polres Bengkayang - Kepolisian Sektor Monterado melakukan Pengamanan kegiatan Volentery Counseling and Testing (VCT) HIV/AIDS di tempat-tempat hiburan atau kafe yang ada di Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang (08/08/2017).

Sekitar pukul 19.30 Wib bertempat di daerah gang setia-bonglitung desa Monterado tim Pengendalian HIV/AIDS dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkayang dan di bantu tim medis dari Puskesmas Monterado melakukan sosialisasi berupa pemberian konsultasi secara psikologis, pemberian informasi terkait penyebab penularan HIV / AIDS, serta melakukan tes darah terhadap para pekerja di tempat hiburan malam atau kafe.

Dengan menggunakan kedaraan khusus pengendalian HIV / AIDS sebanyak 15 orang tim medis termasuk dari Puskesmas Monterado melakukan VCT terhadap para pekerja tempat hiburan.

Kepala Puskesmas Monterado bapak Nanang, S. ST mengatakan bahwa kegiatan ini adalah program dari Kementerian Kesehatan yang bertujuan untuk mencegah, mendeteksi, serta memberikan penjelasan terkait penularan HIV / AIDS di seluruh Indonesia. Hasil tes terhadap para pekerja tempat hiburan malam atau kafe nantinya akan dirahasiakan.

Kegiatan tersebut berlangsung dengan Pengamanan pihak Kepolisian Sektor Monterado sekaligus merupakan Bhabinkamtibmas desa Monterado BRIPKA Suriana Pepel, Pengamanan dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh pihak baik dari tim medis maupun pihak yang menjadi sasaran kegiatan VCT itu sendiri.

Kepala Kepolisian Sektor Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH mengatakan bahwa kegiatan VCT ini perlu dilakukan untuk mengantisipasi sekaligus memberikan pemahaman terkait resiko penularan HIV / AIDS kepada masyarakat, oleh sebab itu agar pelaksanaan kegiatan berjalan lancar pihak menilai perlu dilakukan Pengamanan.

"Kegiatan yang dilakukan pada malam hari dan di tempat hiburan malam atau kafe tentunya memiliki potensi kerawanan yang cukup tinggi, oleh sebab itu Kami dukung untuk mensukseskan kegiatan ini dengan memberikan Pengamanan dalam pelaksanaan kegiatan". Ujar Kapolsek Monterado saat di konfirmasi.

Penulis  : Eko Wahyu Sudianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar